Facebook Perbarui Fitur Pengenalan Wajah dan Non-aktifkan Fitur ‘Tag Suggestions’

Melansir dari laman CNNIndonesia.com, di zaman yang serba digital ini, teknologi pengenal wajah atau face recognition sedang popular. Teknologi ini bisa menggantikan PIN, kunci layar atau bahkan sidik jari dalam mengakses smartphone. Facebook pun ikut menerapkan metode pengenalan wajah ini. Perusahaan sosial media terbesar dari Amerika Serikat ini menerapkan fitur pengenalan wajah untuk rekomendasi menandai foto (photo tag) penggunanya secara otomatis. 


Lebih dari itu, Facebook juga memperluas cakupan penggunaan teknologi ini untuk melindungi identitas penggunanya. Fitur ini juga dapat digunakan sebagai notifikasi bagi pengguna jika foto profilnya digunakan oleh orang lain. Pengguna juga bisa mengaktifkan atau menon-aktifkan opsi agar wajahnya dikenali oleh Facebook.


Menurut Srinivas Narayanan, Peneliti Terapan Utama, AI Facebook dalam keterangan resmi, pemilik akun yang masih mengaktifkan pengaturan saran tag akan mendapat pemberitahuan. Pemberitahuan itu mencakup informasi terkait opsi baru untuk mempelajari bagaimana menggunakan pengenalan wajah. Pengguna dapat memilih untuk mematikan atau menyalakan fitur tersebut (CNNIndonesia.com, 06/09/2019).


Meski Facebook telah mengumumkan perihal penghapusan fitur saran ‘tag suggestion’, penandaan foto secara manual masih bisa dilakukan tapi Facebook tidak lagi menyarankan penggunaan untuk ditandai. Kabar penghapusan fitur tag suggestions yang digantikan oleh fitur face recognition ini adalah wujud respon balik atas gugatan yang diberikan kepada Facebook yaitu, tuduhan pengumpulan dan penyimpanan data biometric secara ilegal tanpa persetujuan penggunanya yang termasuk dalam pelanggaran Undang-Undang Privasi Informasi Biometrik Amerika Serikat. 


Sumber: https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20190905101720-185-427706/facebook-aktifkan-pengenal-wajah-matikan-fitur-saran-tag


Tags: Facebook, Social Media, Fitur Facebook, Tag Suggestions, Face Recognition, Berita Teknologi


Disunting Oleh: HOOD 



  • Write By: admin
  • Published In:
  • Created Date: 2019-09-06
  • Hits: 715
  • Comment: 0

Leave A Comment